Monday, August 6, 2012

Plus Minus iOS, Android, dan Blackberry



Jaman sekarang, udah jarang rasanya orang masih pakai feature phone. Yautu hape yang fiturnya masih dasar - dasar. Hampir semuanya memiliki smartphone alias hape pintar. Kalo ga Blackberry (gaulnya bb), iPhone, ya hape ber-os Android. Biar pengguna baru ga salah pilih sesuai stylenya masing - masing. Serba-ponsel akan menulis kelebihan dan kekurangan OS masing masing.


1. iOS

OS buatan Apple, yang didasarkan dari Mac OS ini emang ciamik soro. Udah ga perlu diraguin lagi, ini OS emang yahud banget

-Kelebihan:

1. Desain elegan.
Udah gausah ditanya lagi, dari ketiga OS diatas, interface OS ini sungguh yahuuud. Seperti dihitung dengan cermat oleh desainernya, Sir Jonathan Ive.

2.Dukungan Aplikasi Melimpah
Ratusan ribu aplikasi di AppStore menempatkan iOS sebagai os paling banyak aplikasinya mulai dari yang geje, sampai sangar tersedia untuk diunduh pengguna.

3. Luxurious
Kalo kamu megang iPhone entah ori atau kw trus kamu tenteng  ke tempat ramai, niscaya bakal banyak orang yang liatin kamu. Itu karena Apple udah dikenal sebagai brand premium

- Kekurangan

1. Harga yang irasional
Sumpah iPhone itu bakal jadi hape terbaik jika harganya tidak mencekik, iPhone 3GS yang norltabene produk lama saja masih dijual dikisaran harga 3juta. Ckckck

2. Kebanyakan aplikasi premium alias bayar
Kalo kamu memakai iPhone dan buka AppStore semua aplikasi disana kebanyakan berbayar. Kecuali ga kamu jailbreak, kamu ga bisa install aplikasi dari luar app store.

2. Android

Android sekarang merupakan OS mobile yang paling banyak dipake oleh umat manusia. OS besutan Google ini menjadi OS baru yang berkembang dengan cepat.

- Kelebihan

1. Open Source
Kalo android yang diomongin pertama kali adalah pasti open sourcenya. Jadi kamu bisa mengedit - edit os ini sesukamu. Itulah sebabnya banyak Custom ROM berseliweran di hape android. Kalo bosan dengan tampilan yang itu - itu saja kamu bisa mengganti ROMnya sesuatu yang tidak bisa dilakukan di OS lain

2. Dukungan aplikasi yang melimpah dan akan terus bertambah
Android merupakan OS baru karena baru muncul ke publik beberapa tahun terakhir tapi sudah mendapat dukungan aplikasi banyak sekali. Pakar memprediksi pada akhirnya iOS akan kalah jumlah aplikasinya oleh Android dalam beberapa tahun lagi.

3. Harga bersahabat
Ya walaupun android adalah sebuah OS untuk smartphone, dikarenakan freewarenya maka android pun tidak mahal. Banyak hape middle end sampe high end yang menggunakan hape ini. Dari hape merk lokal sampe brand besar pun ada.

- Kekurangan

1. Rentan malware
Karena ke open sourcenya android pun rentan malware berbahaya. Banyak aplikasi yang dibuat untuk disusupi malware. Tapi tenang saja, Google sudah mulai membenahi keamanan di Android seperti fitur SandBox di Google Play untuk menyaring aplikasi yang masuk.

2. Terkesan murahan
Banyak hape lokal yang tidak didukung layanan purnajual yang baik menyebabkan hape android dianggap sebagai hape rusakan. Ini karena pemakaiannya yang bebas dari brand besar sampe hape china. Walaupun baik karena variannya banyak, tetap saja jika melihat hape lokal akan disangka hape jelek.

3. Blackberry
Os besutan RIM ini sempat sangat populer dan menjadi tren. Tetapi pamornya kian meredup oleh android dan iOS. Tetap saja di Indonesia ponsel ini masih berjaya

- Kelebihan

1. Push mail yang sangat cepat
Push notification di hape ini berjalan sangat sangat cepat dan real time.Teknologi pengkompresan datanya sudah tak diragukan lagi. Untuk nomer ini BB nomer 1

2. Keamanan
Karena RIM memakai server sendiri, selain cepat jaringannya lebih aman. Jarang ada malware menyerang BB dan kalaupun ada tidak terlalu bahaya dikarenakan keamanan BB itu sendiri

3. Dukungan BBM
Banyak orang sukses PDKT ya karena ini aplikasi BBMnya ini. Aplikasi ini membuat kita gampang untuk menghubungi teman kita secara cepat. Didukung oleh keyboard yang mumpuni menjadikan aktifitas chatting enak untuk dilakukan

- Kekurangan

1. Seringnya nge-lag
Performa hape yang lambat seringkali membuat frustasi pengguna. Karena OS ini bisa dibilang berat maka pengguna harus rajin - rajin melakukan clear clear sepert clear log, cache serta hard reset alias copot batere minimal satu hari sekali. Agar BB anda tidak terlalu ngelag

2. Dukungan Aplikasi yang sedikit
AppWorld BBM menyediakan sedikit sekali aplikasi dibanding android atau iOS

3. Biaya langganan yang lebih mahal
Sesungguhnya yang mahal di BB bukanlah hapenya melainkan biaya langganan paket data. Ini karena RIM memakai servernya sendiri sehingga biaya yang dikeluarkan lebih mahal. Untuk BB full service saja sudah hampir 100rb per bulan bayangkan android ato iPhone yang hanya sekitar 50rb per bulan

No comments:

Post a Comment